Pages

Rabu, 22 Mei 2013

Manfaat Buah Apel Untuk Kecantikan dan Kesehatan

Manfaat Buah Apel Untuk Kecantikan dan Kesehatan


Sebagai penurun berat badan ataupun untuk membuat kulit wajah menjadi lebih halus
adalah beberapa manfaat buah apel yang telah dikenal masyarakat luas. Apel adalah buah dengan kadungan serat tinggi dan mengandung lemak dalam jumlah kecil. Kegunaan dari serat yang ada dalam buah apel ini adalah untuk melancarkan pencernaan serta membantu mensukseskan diet anda. Dengan makan buah yang kaya serat, maka akan membuat perut menjadi lebih cepat kenyang. Dengan perut cepat menjadi kenyang otomatis kegiatan makan banyak yang menambah berat badan pun bisa dihindarkan. Manfaat buah apel yang lainnya khususnya buat kesehatan juga masih banyak lagi.

Manfaat Buah Apel yang Berserat Tinggi

Buah apel dapat digunakan untuk memperlancar proses diet, sangat dianjurkan untuk selalu mengkonsumsi makanan yang mengandung serat tinggi. Sumber dari makanan serat dan kaya air diantaranya adalah buah buahan, sayur, sereal, gandum. Buah apel adalah salah satu contoh dari beberapa buah yang kaya akan air dan serat. Kandungan buah apel yang kaya akan air dan serat akan membantu proses pencernaan. Dengan makan buah apel akan membuat tubuh menjadi lebih cepat kenyang.

Lapar merupakan proses alami tubuh dikarenakan rangsangan dari lambung. Rangsangan tersebut akan diteruskan syaraf menuju otak yang akan direspon balik dengan rasa lapar untuk segera mencari makanan pengisi lambung yang kosong tersebut. Segera setelah makanan mengisi lambung, proses serupa akan diulang kembali. Kali ini respon yang dilakukan otak adalah memerintahkan untuk menghentikan makan dikarenakan lambung sudah terisi atau bahkan penuh. Rasa kenyang akan menghentikan kegiatan makan.

Manfaat buah apel tidak hanya ada dalam daging buahnya aja. Kulit buah apel juga mempunyai khasiat serta manfaat bagi kesehatan. Kulit apel mempunyai senyawa yang mampu menekan naiknya kadar glukosa dalam darah. Senyawa penting dalam kulit buah apel yang berperan dalam aksi tersebut mengandung glicemic yang rendah. Berdasarkan beberapa penelitian, laju kenaikan glukosa dalam darah dapat ditekan dengan makanan ataupun buah yang mengandung senyawa glicemic rendah.

Manfaat Buah Apel Untuk kesehatan
Buah apel adalah buah yang kaya akan antioksidan. Antioksidan ini berguna dalam menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah. Dengan ditekannya kadar kolesterol jahat dalam darah, maka resiko penyakit jantung juga dapat dikurangi. Buah apel selain memiliki rasa enak dan menyegarkan ternyata juga mempunya manfaat yang mengagumkan. Berikut ini beberapa manfaat lain dari buah apel yang beguna buat kesehatan.
  • melancarkan pencernaan dan mengurangi berat badan
  • mampu meredakan diare
  • sari buah apel dapat membantu melawan serangan virus
  • mencegah kerusakan gigi dan gusi
  • buah apel dapat mambantu mengobati penyakit asma
  • memperkuat ginjal
  • dapat menurunkan hipertensi / tekanan darah
  • melawan radang sendi
  • menstabilkan gula darah
  • dikenal sebagai buah yang memiliki sifat anti kanker

Gimana, menarik bukan manfaat buah apel ? ternyata buah yang satu ini selain memilii rasa yang menarik juga mempunyai khasiat yang hebat. Demikian sekilas tentang manfaat buah apel, semoga bermanfaat.

Buah apel bisa di konsumsi langsung atau di buat menjadi jus apel.

Sumber:http://www.lejel.co.id/index.php/lejel-tips/tips-health/item/130-manfaat-buah-apel-untuk-kecantikan-dan-kesehatan

Manfaat Membaca Al'Quran dalam Segi Kesehatan






“Sebaik-baik kalian adalah orang yang mempelajari Alqur’an dan mengajarkannya.”
(HR Bukhori)
“Tidaklah suatu kaum berkumpul di salah satu rumah (masjid) Allah, mereka membaca Alqur’an dan mempelajarinya, kecuali turun kepada mereka ketentraman, mereka diliputi dengan rahmat, malaikat menaungi mereka dan Allah menyebut-nyebut mereka pada makhluk yang ada di sisi-Nya”.
(HR. Muslim)
Syaikh Ibrahim bin Ismail dalam karyanya Ta’lim al Muta’alim halaman 41, sebuah kitab yang mengupas tata krama mencari ilmu berkata,

“Terdapat beberapa hal yang dapat menyebabkan seseorang kuat ingatan atau hafalannya. Di antaranya:
1. menyedikitkan makan,
2.membiasakan melaksanakan ibadah salat malam
3.membaca Alquran sambil melihat kepada mushaf”.
Selanjutnya ia berkata, “Tak ada lagi bacaan yang dapat meningkatkan terhadap daya ingat dan memberikan ketenangan kepada seseorang kecuali membaca Alqur’an”.
Dr. Al Qadhi, melalui penelitiannya yang panjang dan serius di Klinik Besar Florida Amerika Serikat,
berhasil membuktikan hanya dengan mendengarkan bacaan ayat-ayat Alquran, seorang Muslim, baik mereka yang berbahasa Arab maupun bukan, dapat merasakan perubahan fisiologis yang sangat besar.Penurunan depresi, kesedihan, memperoleh ketenangan jiwa, menangkal berbagai macam penyakit merupakan pengaruh umum yang dirasakan orang-orang yang menjadi objek penelitiannya.
Penemuan sang dokter ahli jiwa ini tidak serampangan. Penelitiannya ditunjang dengan bantuan peralatan elektronik terbaru untuk mendeteksi tekanan darah, detak jantung, ketahanan otot, dan ketahanan kulit terhadap aliran listrik. Dari hasil uji cobanya ia berkesimpulan, bacaan Alquran berpengaruh besar hingga 97% dalam melahirkan ketenangan jiwa dan penyembuhan penyakit.
Penelitian Dr. Al Qadhi ini diperkuat pula oleh penelitian lainnya yang dilakukan oleh dokter yang berbeda.
Dalam laporan sebuah penelitian yang disampaikan dalam Konferensi Kedokteran Islam Amerika Utara pada tahun 1984, disebutkan, Alquran terbukti mampu mendatangkan ketenangan sampai 97% bagi mereka yang men dengarkannya.
Kesimpulan hasil uji coba tersebut diperkuat lagi oleh penelitian Muhammad Salim yang dipublikasikan Universitas Boston.
Objek penelitiannya terhadap 5 orang sukarelawan yang terdiri dari 3 pria dan 2 wanita. Kelima orang tersebut sama sekali tidak mengerti bahasa Arab dan mereka pun tidak diberi tahu bahwa yang akan diperdengarkannya adalah Alqur’an.
Penelitian yang dilakukan sebanyak 210 kali ini terbagi dua sesi, yakni membacakan Alquran dengan tartil dan membacakan bahasa Arab yang bukan dari Alqur’an. Kesimpulannya, responden mendapatkan ketenangan sampai 65% ketika mendengarkan bacaan Alquran dan mendapatkan ketenangan hanya 35% ketika mendengarkan bahasa Arab yang bukan dari Alqur’an.
Alquran memberikan pengaruh besar jika diperdengarkan kepada bayi.
Hal tersebut diungkapkan Dr. Nurhayati dari Malaysia dalam Seminar Konseling dan Psikoterapi Islam di Malaysia pada tahun 1997. Menurut penelitiannya, bayi yang berusia 48 jam yang kepadanya diperdengarkan ayat-ayat Alquran dari tape recorder menunjukkan respons tersenyum dan menjadi lebih tenang.
Sungguh suatu kebahagiaan dan merupakan kenikmatan yang besar, kita memiliki Alquran. Selain menjadi ibadah dalam membacanya, bacaannya memberikan pengaruh besar bagi kehidupan jasmani dan rohani kita. Jika mendengarkan musik klasik dapat memengaruhi kecerdasan intelektual (IQ) dan kecerdasan emosi (EQ) seseorang, bacaan Alquran lebih dari itu. Selain memengaruhi IQ dan EQ, bacaan Alquran memengaruhi kecerdasan spiritual (SQ).

Islamic News: Hasil riset Universitas Al Azhar
bahwa membaca Al Qur'an dapat meningkatkan kinerja otak & mempertajam ingatan sampai dengan 80% karena ada 3 aktivitas yang baik bagi otak yaitu melihat, mendengar & membaca. waktu yang bagus untuk membaca Al Qur'an adalah setelah shalat terutama shubuh & maghrib. pada kedua waktu tersebut, otak dalam keadaan refresh karena pergantian waktu dari terang ke gelap & dari gelap ke terang

Mahabenar Allah yang telah berfirman, “Dan apabila dibacakan Alquran, simaklah dengan baik dan perhatikanlah dengan tenang agar kamu mendapat rahmat”
(Q.S.Al ‘Araf/ 7: 204).
Atau juga, “Dan Kami telah menurunkan dari Alquran, suatu yang menjadi penawar (obat) dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan Alquran itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim selain kerugian”
(Q.S.17:82).
Atau, “Ingatlah, hanya dengan berdzikir kepada Allah-lah hati menjadi tentram”
(QS. Ar Ra’d/13: 28)

Tidak dipertanyakan lagi, adalah salah satu kejaiban Islam dari segi Ajaran, Ibadah, Larangan, Perintah, Kitab Suci Al-Qur'an dan yang lainnya bahwa fakta ilmiah ini, yang baru-baru saja ditemukan oleh para ilmuwan, telah dinyatakan dalam Al Qur’an
Maka apakah mereka tidak memperhatikan Al Quran? Kalau kiranya Al Quran itu bukan dari sisi Allah, tentulah mereka mendapat pertentangan yang banyak di dalamnya. (QS. 4 An-Nisaa':82)

“Barangsiapa mencari agama selain agama Islam, maka sekali-kali tidaklah akan diterima daripadanya, dan dia di akhirat termasuk orang-orang yang rugi”(Qs.3 Ali Imran:85.)


MASIHKAH KITA MALAS MEMBACA AL QUR'AN SETELAH TAHU BANYAK SEKALI MANFAATNYA?
 
Sumber: http://elrofiqmania.blogspot.com/2012/06/manfaat-membaca-al-quran-dalam-segi.html

Cara Menenangkan Hati yang Sedang Kecewa

Cara Menenangkan Hati 

Yang Sedang Kecewa


hati tenang
Hati sedang kecewa dan terluka? Hati sedang sangat lemah? Tidak tenang?
Didalam dunia ini, tiada siapa yang mahu merasa kecewa dan terluka. Apatah lagi menjadi lemah akibat daripada permainan perasaan ini. Merasa lemah dan tidak tenang sehinggakan air mata ingin sekali untuk menitis setiap waktu. Cinta itu ada pasang surutnya. Setiap pertemuan pasti bertemu perpisahan.
Namun bukan semua masalah kekecewaan berlaku kerana percintaan & masalah jodoh. Ada juga yang kecewa mungkin kerana perkara lain. Boleh jadi akibat terluka dengan tindakan ibu bapa. Malah, mungkin juga berkecil hati dengan sikap anak – anak kita. Pendek kata banyak perkara yang membuatkan hati kita menjadi remuk rendam dan membuatkan kita merasa lemah.
Menenangkan hati
Kita ingin mengelak daripada kelihatan lemah. kita berpura – pura kuat. Kita tersenyum, tetapi dalam hati siapa yang tahu betapa peritnya hati kita. Sampai bila kita harus berpura – pura? Ingatlah, kita semua adalah manusia. Manusia yang dikurniakan hati dan perasaan. Ada perasaan lemah & duka.
Mungkin disaat anda sedang membaca artikel ini, anda sedang merasa lemah dan kecewa. Hati anda merasa tidak tenang. Mungkin sahaja anda terjumpa artikel ini dari link FB ataupun tergoggle entri ini secara tidak sengaja.
Bismillah, izinkan saya berkongsi beberapa cara untuk menguatkan dan menenangkan kembali hati yang sedang lemah. Insyaallah, saya juga hamba Allah yang pernah mengalami situasi ini, semoga beberapa petua yang dikongsikan ini dapat memberi membantu anda juga.
1. Membaca Surah Yassin
Mungkin selama ini kita kurang membaca Al – Quran atau jarang sangat membuka kitab suci ini. Mungkin ini salah satu sebab kita mudah untuk terganggu dan merasa tidak tenang. Oleh itu marilah kita kembali menghidupkan amalan ini. Semasa saya sedang mengalami “keserabutan” dulu, saya mengamalkan membaca surah Yassin setiap kali selesai solat. Alhamdulillah, setiap kali usai membaca Yassin, saya akan merasa tenang. Memang surah ini mempunyai aura yang mampu menenangkan hati. Setelah itu, boleh beransur menambah bacaan dengan membaca surah – surah yang lain. Sangatt menenangkan hati
Bagaimana jika sedang haid? Dengarlah bacaan surah ini melalui mp3, etc..
2. Solat Sunat Tahajjud
Bangunlah melakukan solat malam iaitu solat sunat Tahajjud. Tujuan solat Tahajjud adalah untuk menguatkan jiwa dan mendapatkan ketenangan dalam menghadapi dugaan hidup. Amalan ini adalah antara amalan yang tidak pernah ditinggalkan oleh Rasulullah dan para sahabat.
Usolli Sunnatal Tahajjud Rak’ataini Lilaahi Ta’ala, Allahu Akbar.
” Sahaja aku Solat Sunat Tahajjud dua rakaat kerana Allah Ta’ala “
Pada rakaat pertama bacalah Al-Fatihah Selepas itu surah Al-Kafirun & Rakaat kedua bacalah Al-Fatihah, selepas itu surah Al-Ikhlas. Solat Tahajjud dilakukan tiada had rakaatnya, mengikut kesanggupan dan kemampuan, dengan setiap dua rakaat satu salam. Jika dirasakan berat memadailah sekadar dua rakaat.
Selepas itu berdoalah. Berdoalah apa sahaja. Adukan masalah kita direct kepada Allah. Mintalah ketenangan hati.
** tips supaya mudah nak bangun **
- Berwudhuk sebelum tidur
- Baca surah Al Mulk atleast 10 ayat (paling malas la tu..)
- Baca doa tido dan niat dalam hati “Ya Allah, aku memohon kepada Mu supaya bangunkan aku pada waktu paling afdhal untuk berdoa pada Mu
- Kunci jam
3. Banyakkan Istigfar Dan Berzikir
  • La haula wala quwwata illa billah (Tiada daya upaya dan tiada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah)
  • Hasbunallaah wa ni’mal wakiil (Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baiknya Pelindung)
 - Harus diingat, zikir bukan sahaja di mulut tetapi harus sampai masuk ke hati.
4. Elakkan Mendengar Lagu Bertema Kekecewaan
Ini penting kepada mereka yang baru sahaja mengalami putus cinta / tunang, sila hindari dari suasana yang boleh membuatkan anda sebak. Elakkan mendengar lagu yang bertemakan putus cinta & kekecewaan. KIta ingin menenangkan hati, bukan ingin menyesakkan hati kan? Jangan menabur garam diatas luka kerana ianya pedih. Biarlah dahulu luka itu sembuh :)
5. Sentiasalah mengingati Allah
Ini yang paling penting sekali taw. Sentiasa mengingati Allah. Yakinlah dengan sepenuh hati bahawa Allah maha mengetahui dan sentiasa bersama kita walaupun apa pun. Apa yang membuat kita sedih, Allah lebih Maha Kuasa Maha Mengetahui apa yang terbaik bagi kita. Yakinlah kesedihan dan rasa tidak tenang yang Allah beri itu adalah agar kita kembali mengingatiNYA. He loves you no matter what =)
“Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah-lah hati menjadi tenteram.” ( QS Ar Ra’d : 28 )
Janganlah kamu bersedih, sesungguhnya Allah bersama kita.” ( QS.At -Taubah : 40 )

Sumber:  http://akuislam.com/blog/renungan/cara-terbaik-menenangkan-hati-kecewa/

Senin, 20 Mei 2013

Cara Mengatasi Rambut Ubanan




 Hal yang kerap sebagian orang cari. Untuk saat ini saya pingin mengulas sebagian trick yang umumnya dikerjakan untuk menyingkirkan uban ini umum untuk yang muda ataupun yang telah berumur tidak muda lagi, mustahil kan kita mencabuti rambut putih itu satu persatu ? langkah yang lain dapat hitamkan rambut uban kita.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjkwKktJP_ACGQDe2sFHqz-U36X5doXcWSdcTSjr_dQKY4sjTnkjWMHJK6fpLIi0f3hJ2zKY46cyFdr6RK1xGyks01CEY_GK1JsiHBKq_fS9bFq3iMZNjVEU_0uMRUlUv7dDvSIvOPlBCek/s1600/rambut-ubanan1.jpg Perihal yang sangat kerap dikerjakan yaitu dengan menyemir rambut supaya kembali hitam. langkah memakai semir rambut yaitu langkah instan supaya rambut dapat terlihat hitam dengan cepat. namun bila usia anda tetap muda, meskipun di semir sehitam apa pun, rasa yakin diri anda tetep dapat menyusut. janganlah cemas, dikarenakan banyak langkah yang dapat dikerjakan untuk menghitamkan rambut anda. Bagi anda yang ingin mencoba menghilangkan uban tanpa obat-obatan bisa coba tips tips berikut ini :
  1. Kurangi Stress : Stress yang berlebihan bisa mengurangi cadangan vitami B12. Bila vitamin ini terkuras, bisa menyebabkan rambut putih tumbuh lebih cepat. Namun hal ini bersifat sementara, bila tubuh sudah tidak stress, produksi pigmen pun kembali lancar.
  2. Kurangi Zat Pengawet & Zat Kimia : Makanan yang mengandung zat pengawet, MSG, pewarna, gula sintetis serta beragam kimia lain turut mempengaruhi kesehatan dan keindahan rambut. Juga dengan pemakaian shampo, minyak rambut, cat rambut yang sembarangan akan meresap kedalam pori-pori kulit kepala sehingga mempengaruhi produksi pigmen rambut.
  3. Mengusap Rambut Dengan Kuku : Cara yang terbilang tidak masuk akal. Tapi suku indian dan ahli obat-obatan Ayurveda melakukan hal ini. Lipat kedua telapak tangan anda kedalam dan dekatkan sisi kuku satu dengan yang lain. Gerakan yang cepat dan berulang bisa meningkatkan sirkulasi darah ke kepala dan membuat akar rambut lebih kuat, yang mana bisa mempertahankan warna hitam rambut. Namun cara ini butuh waktu lama untuk memperlihatkan hasil , yaitu sekitar setengah tahun.
  4. Menggunakan Daun Teh : Saring teh, dan campur daun teh dengan satu sendoh teh garam. Letakkan pada kepala dan rambut selama satu jam dan kemudian cuci dengan air. Lakukan setiap hari selama 10 hari maka rambut anda akan terbebas dari uban.
  5. Yogurt Pahit : Campurkan satu gram lada hitam atau kopi bubuk dengan 100 gram yogurt tanpa gula. Setelah itu oleskan dengan halus ke kulit kepala dan rambut. Kemudian cuci dengan air hangan dan sampo setelah 1 jam. Lakukan hal ini setiap minggu dan akan mendapat hasil yang baik. Selain menghilangkan uban, campuran ini bisa membuat rambut anda lebih bersinar dan mencegah ketombe. Selain itu lada hitam membuat rambut anda lebih hitam dan kopi bisa mempertahankan warna rambut anda.
  6. Makan-Makanan Mengandung Protein : Tambah asupan protein melalui gandum,kacang, daging, ikan dan ayam. Vitamin A dan B serta mineral besi dan seng sangat berguna melawan uban. Sementara kembang kol, kubis, Yogurt, hati, daging sapi dan almond memberikan gizi yang diperlukan rambut. Mengkonsumsi protein membuat tekstur rambut kembali bersinar, alami dengan baik dan dapat mengembalikan pigmen dan menghilangkan uban.
  7. Mengkonsumsi Makanan Yang Mengandung Tembaga : Kepiting, Kerang dan biji bunga matahari mengandung tembaga yang dibutuhkan untuk memproduksi melanin. Kekurangan tembaga membuat produksi melanin menurun dan menyebabkan uban muncul. Dengan lebih banyak melanin yang terproduksi akan menghilangkan uban.
  8. Mengoleskan Minyak Kelapa : Minyak Kelapa adalah tonik rambut tradisional di berbagai belahan dunia. Sudah terbukti dari banyak orang kalau minyak kelapa dapat membebaskan kepala dari uban.
  9. Mengoleskan Jus Labu : Campuran jus labu dan minyak wijen atau minyak zaitun dapat membantu rambut lebih sehat, berkilau dan tebal, selain itu bisa mencegah rambut beruban.
  10. Mewarnai Rambut : Cara terakhir jika uban anda sudah sangat menganggu kehidupan sehari-hari anda. Mewarnai rambut dengan warna hitam dilarang untuk umat Islam. Saat menggunakan pewarna rambut sementara, sangat penting untuk menjaga kelembaban dan juga menghindari hujan agar pewarna tidak luntur , bagi anda yang memiliki rambut tipis dan berantakan, berhati-hatilah saat mewarnai rambut karena jika rambut anda tidak anda warnai dengan sempurna maka besar kemungkinan uban akan mengintip.

Sumber : http://www.dadangherdiana.com/2013/01/mengatasi-rambut-ubanan.html

Arti Ibu Dimataku



Arti Ibu Dimataku


Rubrik: Hari Ibu
Bila ada pepatah surga di telapak kaki ibu, mungkin itu adalah gambaran yang paling mulia untuk setiap pengorbanan yang telah beliau lakukan terhadap anak- anaknya. Tak hanya sebagai sosok yang lembut, ibu adalah seorang pendamping yang kuat bagi ayah untuk selalu menyemangati dikala pekerjaan kantor atau usaha sedang pasang surut.

Dimataku, ibu adalah segalanya. Pengorbanan terbesar dalam melahirkanku membuat dirinya mempertaruhkan seluruh nyawa. Bahkan setelah diriku lahir kedunia, ibu dengan penuh kesabaran selalu setia merawat ku sampai besar. Selama hidupnya perjuangan ibu tak kenal lelah, demi membantu ayah, ia pun rela ikut bekerja dari subuh hingga malam. Kadang kita sering membuat ibu bersedih dengan perbuatan yang kita lakukan, dan sering berkata tidak sopan sehingga menyakiti hatinya. Namun, setiap lontaran kata yang menyakitkan tak pernah diingatnya sebagai dendam.

Pendidikan yang lebih tinggi dari ibu terkadang membuat kita menjadi sombong seperti kacang lupa pada kulitnya. Contohnya saja, ketika Ia hanya bertanya bagaimana menggunakan handphone atau sekedar menyalakan DVD. Pemikiran malu dan emosi seringkali terlintas di benak kita. Tapi sadarkah, sikapnya yang tulus dan sabar dalam mengajarkan kita pertama kali membaca dan selalu bertanya kepadanya jika tak mengerti sejak kecil, hingga kita menjadi seorang sarjana merupakan contoh nyata rasa sayang tiada akhir kepada seorang anak.

Hari ini kusadari bahwa dirinya adalah sosok yang paling mulia. Seorang ayah mengajarkan kita bagaimana bertanggung jawab, tetapi seorang ibu yang menunjukan bagaimana cara mencintai dengan penuh cinta kasih. Pintanya tak banyak, hanya hidup rukun dalam bersaudara. Terimakasih untuk setiap doa yang selalu kau panjatkan setiap malam agar kami selalu hidup dalam penyertaan-Nya.

Sumber: http://diarykiranti.com/femalicious/female-corner/arti-ibu-dimataku

Tutorial Hijab Instant




https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhQsNTNKbFPO2b28ROSKbAAMbog9NYaPOi3ZZraSaANVJAYo0UQbTKxUEqB017VGV-B4srsVC9zSZnE-Nw8ItogZ-tIAbcIgPTmqk1a9dUKmExRpYG6YRR__TFHGN8GCVlWGN_mqxVA_eaP/s1600/tutorial-hijab-instant-cocok-untuk-yang-nggak-suka-ribet.jpg
Bagaimana sih memakai hijab tapi yang nggak ribet cara memakainya?
Berangkat dari pertanyaan tersebut, kami berusaha mencari tutorial hijab simple dan instant. Tanpa harus ribet, namun tetap cantik.
Yang harus disediakan:
Inner ninja
hijab instant/ syal yang tanpa ujung
Jarum/ pin/ corsage
Langkah-langkahnya:
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhEA7xmFvrl3QaWHxUGVjYn7EKYdVaB034DpXKOTl9WEa5Os1VBGPVivzZwAmUXuKv5Nr_qlVXx_E8KQzLv-jPle1-hhVo_JROeCW5rJJBXIrXI_KcrvsN29S6clXtxtkqMYOpvMZtn-1zf/s1600/nataliescarf1_scarfsweethon.jpg
·         Terlebih dahulu pakai inner ninja, pastikan inner terikat rapi. Dan usahakan untuk memilih inner berbahan kaus agar tidak licin.
·         Pakai hijab instant, kalungkan dan rapikan dengan perhitungan 1/3 di bagian depan.
·         Lebarkan bagian depan hijab untuk ditata menutupi inner dan dada di depan.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiHsam58C2RUqhz14rlTaYRN1-wcRgvwiFfauhY4Scq-8OeYa60l0VAHHDuXUsEsurj1jvGpA8peL7r5UXjobEW2ODCPFmoMpCM3QZ2z-6qP-Sa7G4UyuLW0uyyQEAg0gP3cYkWxEu59Ovx/s1600/nataliescarf2_scarfsweethon.jpg
Silangkan bagian belakang hijab, kemudian lebarkan dan tarik ke depan seperti kerudung.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjvt-ONuY9LOgIJgZt13URHwcN76tOwNsAVlV3aYvbjCfJCv2h_sAAPDr9yeSEFpU6YHdfufHzzS8JW2UqO4wM_pPdNOo6vg2o0sToPciNgffh456wZ9DfpdcREUm_4Ay7kEURk8b2LLwSM/s1600/nataliescarf3_scarfsweethon.jpg
Rapikan sampai terasa nyaman dan bagian belakang manis. Semat dengan jarum pentul atau corsage agar tak mudah terlepas.
Nah, tak perlu ribet dan penampilan tetap cantik kan?

Sumber: http://wee2kgembilz.blogspot.com/
 
 

(c)2009 Seuntai Kata yang Terbuang. Based in Wordpress by wpthemesfree Created by Templates for Blogger